SERBUAN VAKSINASI COVID MASAL DI WILAYAH GONDANGLEGI
GONDANGLEGI- Forkompimda Kabupaten Malang secara bergantian meninjau proses vaksinasi bagi masyarakat yang diselenggarakan di wilayah gondanglegi . Kamis (29/7) pagi. Tampak turut hadir mendampingi Bupati Malang diantaranya kapolres Malang, AKBP Raden Bagoes Wibisono,S.I.K,M.Si, dan Kepala Kejaksanaan Negeri Malang Edi Handojo,SH,MH dan Camat Gondanglegi Prestiya Yunika.AP.S.Sos,M.Si . Sedangkan tampak turut hadir mendampingi Wakil Bupati Malang diantaranya Wakapolres Malang Kompol Hinawan Setiawan.
Kegiatan peninjauan dilakukan di gedung sekolah yang terpilih menjadi lokasi vaksinasi warga Gondanglegi yakni berada di SDN 1 Ketawang dan SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi.Tak hanya tahapan dan proses vaksinasi, Bupati dan Wakil Bupati juga meninjau sarana prasarana yang ada saat proses vaksinasi berlangsung, seperti pengecekan ke tempat pendaftaran, ruang tunggu, fasiltas protokol kesehatan dan pengecekan alat kesehatan.
Bupati Malang meminta kepada masayarakat agar tidak mengabaikan terhadap protokol kesehatan dan jangan menjadikan sebagai beban, tetapi untuk saling menjaga harus tetap menggunakan doubel masker, menjaga jarak dan jangan sampai membuat kerumunan agar tidak menimbulkan klaster baru covid- 19. Bahkan Bupati Malang bersama Kapolres tampak memberikan arahan dan evaluasi ke panitia yang berkerumun.